close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

32.2 C
Jakarta
Rabu, Maret 19, 2025

Isu Potensi Gempa Megathrust, Forum PRB Kota Bogor Upayakan Sosialisasi Mitigasi Hingga ke Sekolah

spot_img

Bogor | Jabar Pos – Isu potensi Gempa Megathrust masih menjadi perbincangan hangat terutama di seluruh laman media sosial. Pemerintah Kota Bogor pun, bertindak cepat dengan mengeluarkan surat edaran (SE) Nomor : 100.3.4/4174-BPBD Tentang Peningkatan Kesiapsiagaan Bencana Gempa Bumi tertanggal 26 Agustus 2024.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor bersama dengan Forum Pengurangan Risiko Bencana (PRB) mengadakan, Sosialisasi Gempa Megathrust beserta upaya Mitigasinya di Paseban Surawisesa, Balai Kota Bogor. Selasa, (1/10/2024).

Baca juga:  Prabowo Berikan Pesan Untuk Cabup Cawabup Bogor Rudy Susmanto-Jaro Ade

Kegiatan Sosialisasi dan Mitigasi ini diikuti oleh 149 peserta, yang terdiri dari para Perangkat Daerah, Aparatur Wilayah serta pihak terkait lainnya di Kota Bogor.

Aldilah Rahman, Ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana (PRB) Kota Bogor berharap, ada tindak lanjut terkait isu Gempa Megathrust ini, melalui kolaborasi dengan sosialisasi dan simulasi secara periodik. Mulai dari ke sekolah-sekolah maupun wilayah secara langsung.

Hal itu yang menjadi fokus utama PRB Kota Bogor, dengan bekerja sama dengan Organisasi atau Pihak yang tergabung dalam PRB Kota Bogor dalam melaksanakan langkah pra-bencana.

Baca juga:  Pasbata Pecinta Jokowi Akan Geruduk Bareskrim Jika Lamban Dalam Proses Pelaporan Terhadap Roy Suryo

“Koordinasi dan sinergi semua pihak dibutuhkan dalam melaksanakan Sosialisasi-Sosialisasi tentang kebencanaan kepada masyarakat Kota Bogor,” kata Aldilah Rahman.

Selaras dengan Aldilah Rahman, Kepala Pelaksana BPBD Kota Bogor, Hidayatulloh menyatakan, sosialisasi, edukasi, transfer informasi, hingga literasi kebencanaan terus disampaikan kepada masyarakat, Aparatur Wilayah, maupun Sekolah-Sekolah di Kota Bogor.

Sementara itu, Syarifah Sofiah selaku Sekretaris Daerah Kota Bogor berharap, ini menjadi kewaspadaan masyarakat dan wilayah Kota Bogor, terbangun awareness atau kesadaran, serta mitigasi dari setiap individu bisa dipahami.

Baca juga:  Golkar Tunggu Munas Selesai untuk Tentukan Calon Pilkada 2024

“Alhamdulillah, Kota Bogor menjadi kota yang sangat responsif sehingga pada 26 Agustus 2024 Pemkot Bogor mengeluarkan surat edaran bagi semua pihak di Kota Bogor, setelah sebelumnya menerima informasi terkait Gempa Megathrust atau tumbukan lempeng di laut,” kata Syarifah Sofiah. (far)

spot_img

Berita Terpopuler

Mengerikan!!! Tahanan Narkoba Dibunuh di Rumah Tahanan Kelas 1 Depok

Depok | Jabar Pos - Kejadian tragis menimpa seorang tahanan berinisial RAJS (26), yang ditemukan meninggal dunia dengan sejumlah luka tusuk dan lebam di...

Prabowo Berikan Pesan Untuk Cabup Cawabup Bogor Rudy Susmanto-Jaro Ade

Bogor | Jabar Pos - Presiden RI terpilih, Prabowo Subianto sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra, menyampaikan pesan untuk Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil...

Akhirnya Muncul, Kaesang Pangarep Hanya Senyum Saat Ditanya Soal Jet Pribadi

Jakarta | Jabar Pos - Setelah ramai jadi perbincangan publik terkait fasilitas jet pribadi, sehingga banyak pihak mempertanyakan keberadaan dirinya, Kaesang Pangarep, Ketua Umum...

Kaesang Diminta KPK Tunjukkan Bukti Bayar Jet Pribadi Jika Memang Bukan Gratifikasi

Bogor | Jabar Pos - Setelah sebelumnya ramai di media sosial, beredar video pasangan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang sedang berpergian ke Amerika...

Ketua Yayasan LBH ‘Kami Ada’ Desak Penyelidikan Menyeluruh Terkait Kasus Kematian Napi di Rutan Depok

Depok | Jabar Pos - Kasus tragis yang menimpa RA, seorang narapidana di Rutan Kelas 1 Depok, mengguncang publik. RA ditemukan tewas dengan sejumlah...

DPR Sepakati PKPU Pilkada, Akomodir Dua Putusan MK

Jakarta, Jabarpos.id - Komisi II DPR RI resmi menyetujui Rancangan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Pilkada yang mengakomodir dua putusan Mahkamah Konstitusi (MK). Keputusan...
Berita terbaru
Berita Terkait