close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

26.7 C
Jakarta
Sabtu, Februari 8, 2025

‘Jalan Nangka’ Cirebon: Aroma Manis yang Menggoda Pengendara

spot_img

Cirebon – Di sepanjang Jalan Pangeran Cakrabuana, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, sebuah pemandangan unik dan menggoda terhampar. Deretan penjual nangka berjejer rapi, menawarkan aroma manis dan warna kuning yang memikat. Tak heran, jalan ini dikenal sebagai ‘Jalan Nangka’, sebuah julukan yang melekat erat selama lebih dari 10 tahun.

Bermodalkan tenda sederhana dan gerobak kecil, para pedagang setia menanti pembeli sejak pagi hingga sore. Dua varian nangka siap memanjakan lidah: nangka kuning dan nangka oranye, masing-masing dengan tingkat kemanisan yang berbeda.

'Jalan Nangka' Cirebon: Aroma Manis yang Menggoda Pengendara

Jabarpos.id mencoba mencicipi keduanya. Nangka kuning dibanderol Rp35.000 per kilogram, sementara nangka oranye dengan aroma khasnya dihargai Rp40.000 per kilogram.

Baca juga:  Prabowo Menegaskan Kembali Dukungan Untuk Negara Palestina Menjelang KTT D8

Sari (38), warga Desa Cempaka, adalah pelanggan setia ‘Jalan Nangka’. "Nangka di sini rasanya manis sekali, beda dengan yang lain," ungkapnya, Senin (19/8/2024). Ia telah membandingkan dengan nangka di tempat lain, namun tetap kembali ke ‘Jalan Nangka’ karena rasa dan harganya yang terjangkau.

Syarifudin (35) juga menjadi salah satu pelanggan yang tergoda. Ia membeli nangka untuk memenuhi keinginan sang istri yang sedang mengandung anak ketiga. "Tadi pagi saya dititipin pesan sama istri saya buat beli nangka di sini. Katanya dia lagi ngidam mau nangka yang ada di sini," ujarnya.

Baca juga:  Amnesty Internasional Indonesia Desak Kapolri Usut Otak Dibalik Aksi Pembubaran Diskusi Diaspora di Kemang

Ternyata, sejak kehamilan anak pertama, istri Syarifudin selalu mengidam nangka dari ‘Jalan Nangka’. "Oh kalau ke sini sudah pasti setiap istri saya hamil, soalnya mulai dari anak pertama sampai sekarang ketiga istri minta ngidamnya nangka yang dijual di sini," paparnya.

Warno, salah satu pedagang, telah berjualan di ‘Jalan Nangka’ selama lebih dari 8 tahun. Ia selalu memastikan buah yang dijualnya dalam kondisi terbaik. "Saya memilih nangka yang benar-benar matang dan manis, supaya pembeli puas," ujarnya sambil memotong salah satu buah nangka untuk dicicipi.

Warno juga memberikan garansi pengembalian uang jika rasa nangka tidak sesuai harapan. "Kalau buahnya tidak enak, pembeli bisa kecewa dan tidak akan kembali lagi. Jadi, saya harus jaga kualitas," tegasnya.

Baca juga:  Propam Polri Amankan 5 personel Satres Narkoba Polresta Barelang

Di lapak sederhana miliknya, Warno menawarkan harga yang bersaing. "Satu kilo nangka kuning saya buka harga Rp35 ribu dan kalau yang oranye Rp40 ribu satu kilonya, kalau mau nawar juga boleh," ungkapnya.

Aroma manis dan rasa nangka yang menggoda di ‘Jalan Nangka’ telah menjadi magnet bagi para pengendara. Tak hanya memuaskan selera, ‘Jalan Nangka’ juga menjadi bukti bahwa tradisi kuliner lokal tetap lestari dan mampu menarik minat pembeli dari berbagai kalangan.

spot_img

Berita Terpopuler

Mengerikan!!! Tahanan Narkoba Dibunuh di Rumah Tahanan Kelas 1 Depok

Depok | Jabar Pos - Kejadian tragis menimpa seorang tahanan berinisial RAJS (26), yang ditemukan meninggal dunia dengan sejumlah luka tusuk dan lebam di...

Prabowo Berikan Pesan Untuk Cabup Cawabup Bogor Rudy Susmanto-Jaro Ade

Bogor | Jabar Pos - Presiden RI terpilih, Prabowo Subianto sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra, menyampaikan pesan untuk Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil...

Akhirnya Muncul, Kaesang Pangarep Hanya Senyum Saat Ditanya Soal Jet Pribadi

Jakarta | Jabar Pos - Setelah ramai jadi perbincangan publik terkait fasilitas jet pribadi, sehingga banyak pihak mempertanyakan keberadaan dirinya, Kaesang Pangarep, Ketua Umum...

Kaesang Diminta KPK Tunjukkan Bukti Bayar Jet Pribadi Jika Memang Bukan Gratifikasi

Bogor | Jabar Pos - Setelah sebelumnya ramai di media sosial, beredar video pasangan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang sedang berpergian ke Amerika...

Ketua Yayasan LBH ‘Kami Ada’ Desak Penyelidikan Menyeluruh Terkait Kasus Kematian Napi di Rutan Depok

Depok | Jabar Pos - Kasus tragis yang menimpa RA, seorang narapidana di Rutan Kelas 1 Depok, mengguncang publik. RA ditemukan tewas dengan sejumlah...

DPR Sepakati PKPU Pilkada, Akomodir Dua Putusan MK

Jakarta, Jabarpos.id - Komisi II DPR RI resmi menyetujui Rancangan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Pilkada yang mengakomodir dua putusan Mahkamah Konstitusi (MK). Keputusan...
Berita terbaru
Berita Terkait