close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

32.2 C
Jakarta
Rabu, Maret 19, 2025

Alejandro Arcos, Wali Kota Chilpancingo Meksiko Tewas Terbunuh

spot_img

Chilpancingo | Jabar Pos – Alejandro Arcos, Wali Kota Chilpancingo, Meksiko kehilangan nyawa kurang dari sepekan setelah dilantik. Ia ditemukan tewas terbunuh pada Minggu, (6/10/2024).

Menurut laporan dari berbagai media asing setempat, Alejandro Arcos tewas dipenggal. Namun, hingga kini masih belum ada konfirmasi resmi terkait laporan tersebut.

Alejandro Arcos baru dilantik sebagai Wali Kota Chilpancingo pada Senin pekan lalu, di tengah kekerasan yang melanda kota tersebut.

Chilpancingo merupakan Ibu Kota Negara bagian Guerrero, yang terkenal dengan konflik antar Kartel atau geng Narkoba yang brutal. Yang selama bertahun-tahun telah menjadi pusat pertarungan berdarah antara geng Ardillos dan Tlacos, kerap menjadi lokasi insiden kekerasan mengerikan.

Baca juga:  Sejumlah Fakta Terkait Penangkapan Rapper Ternama P. Diddy

Kantor Kejaksaan Negara bagian Guerrero mengonfirmasi kematian Alejandro Arcos melalui sebuah pernyataan pada hari Minggu, namun tidak memberikan rincian lebih lanjut mengenai kejadian tersebut. Namun, pihak Kejaksaan mengatakan bahwa mereka sedang menyelidiki kasus pembunuhan tersebut.

Alejandro Moreno, Pemimpin Nasional Partai Revolusioner Institusional (PRI), mengungkapkan kesedihan atas tragedi pembunuhan Alejandro Arcos. Ia turut menyebutkan bahwa Sekretaris Dewan Kota, Fransisco Tapia yang baru dilantik, juga tewas terbunuh dengan ditembak.

Baca juga:  Mengenal Komunitas Muslim Sufi Bektashi Calon Pemangku Negara Muslim Albania

“Mereka baru menjabat kurang dari seminggu,” tulis Alejandro Moreno dalam cuitan di laman X-nya. Senin, (7/10/2024).

“Mereka adalah pelayan publik yang muda dan jujur, yang berupaya memajukan komunitas mereka,” imbuhnya dalam cuitan laman X-nya.

Pembunuhan terhadap Alejandro Arcos dan Fransisco Tapia dalam waktu singkat setelah dilantik, menggarisbawahi tingkat ancaman yang dihadapi oleh pejabat publik di kawasan ini, yang sering kali berada di garis depan dalam menghadapi kekerasan terkait Narkoba.

Baca juga:  Rumor Terkait Penemuan Terowongan Bawah Tanah di Rumah Mewah Rapper P. Diddy

Banyaknya kasus pembunuhan yang terjadi, membuat destinasi wisata di Negara bagian Guerrero menurun. Padahal, di Guerrero terdapat pantai Acapulco yang sempat menjadi lokasi favorit wisatawan tajir. (far)

spot_img

Berita Terpopuler

Mengerikan!!! Tahanan Narkoba Dibunuh di Rumah Tahanan Kelas 1 Depok

Depok | Jabar Pos - Kejadian tragis menimpa seorang tahanan berinisial RAJS (26), yang ditemukan meninggal dunia dengan sejumlah luka tusuk dan lebam di...

Prabowo Berikan Pesan Untuk Cabup Cawabup Bogor Rudy Susmanto-Jaro Ade

Bogor | Jabar Pos - Presiden RI terpilih, Prabowo Subianto sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra, menyampaikan pesan untuk Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil...

Akhirnya Muncul, Kaesang Pangarep Hanya Senyum Saat Ditanya Soal Jet Pribadi

Jakarta | Jabar Pos - Setelah ramai jadi perbincangan publik terkait fasilitas jet pribadi, sehingga banyak pihak mempertanyakan keberadaan dirinya, Kaesang Pangarep, Ketua Umum...

Kaesang Diminta KPK Tunjukkan Bukti Bayar Jet Pribadi Jika Memang Bukan Gratifikasi

Bogor | Jabar Pos - Setelah sebelumnya ramai di media sosial, beredar video pasangan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang sedang berpergian ke Amerika...

Ketua Yayasan LBH ‘Kami Ada’ Desak Penyelidikan Menyeluruh Terkait Kasus Kematian Napi di Rutan Depok

Depok | Jabar Pos - Kasus tragis yang menimpa RA, seorang narapidana di Rutan Kelas 1 Depok, mengguncang publik. RA ditemukan tewas dengan sejumlah...

DPR Sepakati PKPU Pilkada, Akomodir Dua Putusan MK

Jakarta, Jabarpos.id - Komisi II DPR RI resmi menyetujui Rancangan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Pilkada yang mengakomodir dua putusan Mahkamah Konstitusi (MK). Keputusan...
Berita terbaru
Berita Terkait